Monitor komputer adalah sebuah media output/ alat pengeluaran berbentuk gambar visual yang berasal dari sinyal elektronik komputer. Karena merupakan media visualisasi tampilan sistem operasi, penggunaan monitor pada komputer atau laptop memiliki peranan yang sangat penting dalam menampilkan pemrosesan data dan hasil dari pemrosesan tersebut.
Setiap merek, tipe dan ukuran monitor memiliki resolusi yang berbeda-beda. Resolusi inilah yang menentukan ketajaman gambar yang tampil pada monitor. Sedangkan untuk jenis-jenisnya, monitor dibagi menjadi beberapa jenis diantaranya:
1. 1. Monitor Tabung sinar kathoda
Monitor ini merupakan sebuah tabung penampilan data pemrosesan komputer yang banyak digunakan dalam layar komputer, monitor video, televisi, dan oskiloskop. Monitor tipe ini ditemukan oleh Karl Ferdinand Braund, dan dikembangkan oleh kerja dari Philo Farnsworth. Layar seperti ini banyak dipakai oleh pesawat televise hingga akhir abad ke 20-an dan merupakan dasar pengembangan dari layar plasma, LCD dan teknologi TV lainnya.
2. 2. Monitor LCD
Monitor LCD adalah sebuah jenis media visual yang menggunakan Kristal cair sebagai penampil utamanya. Layar LCD ini digunakan pada berbagai alat elektronik, seperti televise, kalkulator, hp dan layar komputer. Layar LCD saat ini telah mendominasi pemakaian layar pada komputer meja maupun notebook, karena memiliki keunggulan yakni membutuhkan daya listrik rendah, bentuk tipis, mengeluarkan sedikit panas dan memiliki tingkat resolusi yang tinggi
3. 3. Monitor plasma
Monitor plasma adalah layar datar emisif yang cahaya tampilannya dihasilkan oleh phosphor yang tereksitasi oleh sebuah pelepasan muatan plasma. Sedangkan gas yang dilepaskan tidak mengandung merkuri (berlawanan dengan AMLCD; sebuah campuran gas mulia (neon dan xenon)
4. 4. Monitor OLED ( Organic Light Emitting Diode)
Monitor OLED adalah layar yang menggunakan sebuah bahan semikonduktor sebagai pemancar cahaya yang terbuat dari lapisan organik. OLED ini banyak digunakan pada teknologi eletroluminensi seperti pada aplikasi layar dan sensor.
no. 3 MONITOR PLASMA,,, asli keren bgt
BalasHapustau ga harganya berapaan gan..?
gak tau mas, mahal tu kayaknya
Hapusmau koment eh ternyata kalian udah bahas,, hahahaha itu kayak layar di film iron man yah gan, masih hayalan apa memang ada sih??
BalasHapus