Rabu, 11 April 2012

Cara mengganti layar LCD hp

LCD (Liquid crystal display) merupakan layar tipis yang digunakan handphone saat ini. Seperti namanya LCD ini dibentuk oleh cairan kristal yang dapat menghasilkan gambar. Karena tipis LCD ini sangat rapuh jika terkena benturan, biasanya jika mengalami kerusakan layar akan terlihat ada bercak bahkan tidak menampilkan gambar sama sekali.
Untuk anda yang mengalami masalah pada layar LCD saya memiliki tips cara mangganti layar LCD yang saya dapat blog sebelah
Pertama-tama siapkan peralatan yang dibutuhkan antara lain; obeng T6/T5, obeng philips 1 set, pinset, tools pengungkit dari bahan plastik dan cawan / wadah.

Jika anda tidak punya, anda bisa membelinya di toko spare part atau jika tidak mau modal bisa pinjem ke tukang service hp (hari gini minjem).
Langkah –langkahnya
1.       Lepaskan penutup  baterai termasuk pula baterainya. Gerakkanlah slide kebawah dan lepaskan baut yang telah terlihat
2.       Kemudian gerakanlah slide ke atas dan lepaskan baut di bagian atas hp tersebut
3.       Lepaskan penutup depan yang menutupi layar, menggunakan tangan atau tools pengungkit plastik sampai terlepas


Penutup sudah terlepas

4.       Ungkit papan keyboard dengan obeng agar terlihat konektor fleksibel


5.       Sekarang lihatlah gambar diatas yang ditunjukkan dengan obeng yaitu konektor yang menyambungkan antara LCD dengan papan sirkuit. Kemudian lepaskan konektor tersebut dengan hati-hati hingga terlepas
6.       Sekarang tinggalah mengangkat layar LCD dengan hati-hati. Dan LCDpun siap diganti

7.       Untuk pemasangan tak jauh beda dengan pelepasan LCD

Sumber gambar dari plentiswae.com


artikel diatas boleh di copas tapi baca dulu di sini

Artikel Terkait:

3 komentar:

  1. thx mas bro artikelnya.. sangat membantu sekali buat user yang mau ngoprek handphone sendiri

    BalasHapus
  2. bagaimana cara menyambungkan LCD dengan papan sirkuit yang konektornya disolder ke papan


    BalasHapus
  3. tipsnya sangat membantu, awalnya saya ragu karena takut rusak

    BalasHapus

Komentar anda sangat bermanfaat bagi saya