Kamis, 01 Maret 2012

internet murah melalui kabel listrik PLN


ini dia solusi untuk internet murah






Mungkin layanan internet menggunakan jalur kabel telepon sudah biasa. Tapi  tahukan anda selain layanan internet  jalur telpon ada juga layanan internet lain yang menggunakan kabel berbeda yang sedikit kurang biasa ditelinga saya yaitu melalui kabel listrik.  Layanan internet kabel ini, di kabarkan akan menjadi layanan internet paling efisien dikarenakan bentuk  perantara tranfer data yang hampir ada di setiap pelosok negeri ini.
Layanan internet  ini menggunakan  sistem perantara  kabel daya atau jala-jala langsung dari kabel daya PLN yang tersambung ke internet. layanan ini juga dijamin aman anda tak usah kawatir  kesetrum, dikarenakan sambung internet ini menggunakan frekuensi rendah dengan menggunakan kabel bertegangan AC. Kecepatan data yang diperoleh juga tidak mengecewakan , hampir setara menggunakan fiber optic sekitar 256 Kbps sampai 45 Mbps.

Layanan internet ini digagas oleh Perusahaan PLN, PT Indonesia Comnets Plus (Icon+).  Namun saat ini masih terkendala oleh minat masyarakat, dikarena banyak yang merasa ragu-ragu akan keselamatannya.  Padahal internet melalui kabel listrik ini memilik banyak keunggulan diantaranya  lebih cepat diakes jika dibandingkan melalui konvensional dan lebih murah dikarenakan hanya menggunakan arus listrik untuk transfer datanya.
Layanan kabel listrik ini secara teoritis juga dapat mentransfer data layaknya kabel telpon dan fiber optic. Jadi bisa disimpulkan dalam satu kabel tersebut tertransfer dua bentuk, satu berbentuk data dan satunya lagi berbentuk aliran listrik dan keduanya mengalir secara bersamaan.
Berikut skemanya





Untuk informasi lebih lanjut hubungi PLN terdekat dan situs resminya di www.iconpln.net.id




artikel diatas boleh di copas tapi baca dulu di sini

Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar anda sangat bermanfaat bagi saya